Institut Kesehatan Deli Husada Deli Tua resmi membuka Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) Gelombang 2 untuk tahun akademik 2025/2026. Pendaftaran ini dibuka untuk seluruh program studi yang ada di lingkungan kampus tersebut.
Melalui pengumuman resmi yang dirilis oleh pihak kampus, diinformasikan bahwa ujian seleksi akan dilaksanakan pada tanggal 2 Agustus 2025. Masyarakat dan calon mahasiswa yang berminat diminta segera mendaftar agar tidak ketinggalan kesempatan bergabung di perguruan tinggi kesehatan terakreditasi “UNGGUL” dari BAN-PT ini.
Dengan slogan “Are You Ready? Join Now!!”, Institut Deli Husada mengajak lulusan SMA/SMK sederajat yang memiliki semangat di bidang kesehatan untuk segera mendaftarkan diri melalui laman resmi pmb.delihusada.ac.id.
Kampus yang dikenal unggul dalam mencetak tenaga kesehatan profesional ini juga aktif berinovasi dan berkomitmen untuk terus berkontribusi pada dunia pendidikan serta kesehatan masyarakat